Tradisi Uvas de la Suerte: Cepat-Cepat Makan 12 Anggur Sebelum Tahun Baru agar Permintaan Terkabulkan
Foto segelas anggur di depan jam (Fincafloresamarillas.com)
22:40
30 Desember 2025

Tradisi Uvas de la Suerte: Cepat-Cepat Makan 12 Anggur Sebelum Tahun Baru agar Permintaan Terkabulkan

- Beberapa negara atau adat memiliki tradisi unik mereka masing-masing untuk menyambut tahun baru. Salah satunya adalah bentuk manifestasi atau harapan untuk satu tahun kedepannya. 

Tentunya kita akan selalu berdoa untuk meminta keberuntungan atau nasib baik demi esok hari. Ternyata ada beberapa cara untuk mendorong manifestasi tersebut terkabulkan. 

Dilansir dari Delish, Spanyol memiliki tradisi yang diikuti oleh banyak orang di luar negara tersebut. Yaitu uvas de la suerte, atau anggur keberuntungan.

Asal-usul

Masih belum ditemukan pasti dari mana pastinya tradisi ini dimulai. Namun ada dua versi asal-usul. 

Satu versi mengatakan petani anggur di Alicante memulai kebiasaan ini pada awal abad ke 20 setelah panen besar pada tahun itu. Karena buah anggur yang terlalu banyak, para petani mencari cara agar dapat menjual habis produknya itu.

Versi lain ditemukan pada tahun 1880an, dimana para kaum elit di Madrid mengadopsi kebiasaan orang Prancis minum champagne dan memakan anggur pada malam tahun baru. 

Namun, yang dapat dipastikan adalah tradisi memakan 12 anggur saat jam berdentang di pukul 12 malam ini dimulai berasal dari Spanyol. 

Cara

Dilansir dari All Recipes, menurut tradisi ini kita harus memakan setiap butir buah anggur tersebut satu persatu, pada setiap 12 dentang detik sebelum pukul 12 malam. 

Apabila kita dapat menghabiskan 12 butir anggur, kita akan dipertemukan dengan keberuntungan, sukses dan energi positif selama satu tahun ke depannya. 

Sering kali anggur-anggur ini disajikan dalam tusukan agar lebih mudah untuk dikonsumsi. Ada pula toko-toko yang menjual anggur-anggur ini dalam keadaan telah dikupas dan bijinya dibuang untuk mempermudah konsumsi.

Kita dapat memilih anggur apa pun, namun ada satu varian anggur yang paling tepat. Anggur Aledo adalah anggur asli dari Spanyol yang juga dilindungi. 

Makna 

Ritual memakan anggur ini sering digunakan untuk meminta atau memanifestasikan jodoh, namun ternyata itu hanya salah satu darinya. Ritual ini dapat digunakan untuk manifestasi kekayaan, kesejahteraan, kesehatan, dan lain-lain. 

Dilansir dari Finca Flores Amarillas, 12 butir anggur itu dipercaya pula merepresentasikan keduabelas bulan dalam satu tahun. 

Maka apabila ritual ini dilakukan dengan tepat dan berhasil, kita akan mendapatkan tahun baru yang makmur. 

Editor: Candra Mega Sari

Tag:  #tradisi #uvas #suerte #cepat #cepat #makan #anggur #sebelum #tahun #baru #agar #permintaan #terkabulkan

KOMENTAR