Intip 6 Bahan Herbal yang Terbukti dapat Menurunkan Tekanan Darah Tinggi Menurut Penelitian, Apa Saja?
Bahan herbal untuk menurunkan tekanan darah dan hipertensi. (freepik)
08:39
9 Oktober 2024

Intip 6 Bahan Herbal yang Terbukti dapat Menurunkan Tekanan Darah Tinggi Menurut Penelitian, Apa Saja?

 

- Tekanan darah tinggi atau hipertensi, adalah kondisi medis di mana tekanan dalam arteri meningkat secara abnormal.

Kondisi ini dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan serius, seperti penyakit jantung, stroke, dan kerusakan ginjal.

Orang yang memiliki tekanan darah tinggi disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

Selain itu, ada beberapa bahan herbal yang bisa digunakan jika ingin menempuh cara alternatif untuk menurunkan tekanan darah tinggi.

Dilansir dari laman Healthline pada (9/10), berikut ini beberapa bahan herbal yang terbukti dapat menurunkan tekanan darah tinggi menurut penelitian.

  1. Kapulaga

Kapulaga dikemas dengan antioksidan yang dapat membantu menurunkan tekanan darah dan mengobati gejala-gejala sindrom metabolik lainnya.

Penelitian menunjukkan kapulaga dapat membantu menurunkan tekanan darah dan memiliki efek positif lainnya pada obestitas, kadar trigliserida, kadar kolestrol, dan sensitivitas insulin.

  1. Bawang putih

Bawang putih mengandung allicin dan telah terbukti membantu mengendurkan pembuluh darah dan melancarkan aliran darah. Secara kolektif, faktor-faktor ini dapat membantu mengurangi tekanan darah.

Sebuah penelitian pada lebih dari 550 orang dengan tekanan darah tinggi membuktikan bahwa mengonsumsi bawang putih dapat menurunkan tekanan darah sistolik dan diastolik dengan rata-rata 8,3 mmHg dan 5,5 mmHg.

Penurunan ini mirip dengan efek obat tekanan darah.

  1. Kayu manis

Kayu manis (Cinnamomum verum) telah digunakan selama berabad-abad dalam pengobatan tradisional untuk mengobati kondisi jantung, termasuk tekanan darah tinggi.

Penelitian pada hewan menunjukkan bahwa kayu manis dapat membantu melebarkan dan mengendurkan pembuluh darah.

Sebuah penelitian terhadap 641 partisipan menunjukkan bahwa mengonsumsi kayu manis menurunkan tekanan darah sistolik dan diastolik masing-masing rata-rata 6,2 mmHg dan 3,9 mmHg.

  1. Kemangi

Kemangi mengandung senyawa yang dapat membantu menurunkan tekanan darah, menurut penelitian pada hewan. Namun, masih dibutuhkan lebih banyak penelitian pada manusia.

Penelitian lebih lanjut diperlukan untuk menyelidiki apakah kemangi membantu menurunkan tekanan darah pada manusia.

  1. Peterseli

Peterseli (Petroselinum crispum) mengandung berbagai senyawa, seperti vitamin C dan karotenoid makanan yang dapat mengurangi tekanan darah.

Penelitian pada hewan menunjukkan bahwa peterseli mengurangi tekanan darah sistolik dan diastolik dengan bertindak seperti penghambat saluran kalsium, sejenis obat yang membantu merelaksasi dan melebarkan pembuluh darah.

Namun, penelitian pada manusia masih terbatas pada peterseli dan tekanan darah. Penelitian lebih lanjut diperlukan untuk lebih memahami efeknya.

  1. Jahe

Jahe adalah bahan pokok dalam pengobatan alternatif. Selama berabad-abad, orang telah menggunakannya untuk meningkatkan banyak aspek kesehatan jantung, termasuk tekanan darah.

Jahe dapat mengurangi tekanan darah dengan meningkatkan sirkulasi darah.

Itulah penjelasan seputar bahan-bahan herbal yang dapat mengurangi tekanan darah dan mengatasi hipertensi menurut penelitian.

Bahan-bahan herbal tersebut dapat dijadikan alternatif untuk menurunkan tekanan darah tanpa obat-obatan kimia. Namun, penting untuk mengonsultasikan terlebih dahulu kepada dokter.***

Editor: Novia Tri Astuti

Tag:  #intip #bahan #herbal #yang #terbukti #dapat #menurunkan #tekanan #darah #tinggi #menurut #penelitian #saja

KOMENTAR