Antam Genjot Produksi dan Penjualan di Tengah Tren Kenaikan Harga Emas
Earning calls PT Aneka Tambang Tbk atau Antam di Jakarta, Jumat (9/5/2025). (KOMPAS.com/YOHANA ARTHA ULY)
02:52
10 Mei 2025

Antam Genjot Produksi dan Penjualan di Tengah Tren Kenaikan Harga Emas

PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau Antam menggenjot produksi dan penjualan emas di tengah momentum tren kenaikan harga emas. Targetnya, perusahaan bisa mencapai kinerja yang sama seperti di 2024.

Direktur Utama Antam Nicolas D Kanter mengatakan, di tengah permintaan yang tinggi terhadap logam mulia, Antam perlu memperkuat pasokan. Maka dari itu, Antam akan menggenjot produksi tambang miliknya di Pongkor.

"Kalau di emas, pasti kita mesti memperkuat suplai. Untuk memastikan supplai kita itu ada, kita mesti optimalkan produksi yang ada di Pongkor," ujarnya dalam earning calls Antam di Jakarta, Jumat (9/5/2025).

Pramuniaga menunjukkan emas Antam. Harga emas Antam hari ini terpantau naik. ANTARA FOTO/Putra M. Akbar Pramuniaga menunjukkan emas Antam. Harga emas Antam hari ini terpantau naik. Selain mendapatkan pasokan dari tambang sendiri, produksi logam mulia Antam juga akan didukung suplai dari sumber-sumber lainnya seperti PT Freeport Indonesia (PTFI).

Nico, sapaan akrabnya, menyebut PTFI memiliki komitmen untuk menyuplai emas hasil pengolahan smelter ke Antam sebanyak 30 ton per tahun.

"Freeport ini kan sudah ada (komitmen) 30 ton dan sudah dimulai bulan Januari, Februari kemarin, tapi memang belum mencapai kapasitas yang dijanjikan 30 ton," ucapnya.

Sementara itu, Direktur Keuangan Antam Arianto Sabtonugroho menambahkan, permintaan atas produk logam mulia Antam mengalami penguatan sejak tahun lalu. 

Pada 2024, penjualan emas Antam mencapai 43,78 ton, yang merupakan penjualan tertinggi sepanjang sejarah. Penjualan naik 68 persen dibandingkan tahun 2023 sebanyak 26,13 ton.

Di kuartal I-2025 permintaan juga cukup tinggi dengan penjualan emas Antam mencapai 13,7 ton, meningkat 93 persen dibandingkan periode sama tahun sebelumnya.

 

Harga emas Antam  hari ini Rabu, 7 Mei 2025 kembali melonjak, tembus angka Rp 2 juta. dok. Shutterstock/QUON_ID Harga emas Antam hari ini Rabu, 7 Mei 2025 kembali melonjak, tembus angka Rp 2 juta. "Permintaan pasar ini kami lihat trennya berlanjut di kuartal pertama 2025. Jadi perjualan antam itu mencapai 13,7 ton dan itu cukup kuat," kata Arianto.

Menurutnya, peningkatan penjualan ini didukung pula dengan digitalisasi yang dilakukan perusahaan melalui aplikasi Antam Logam Mulia. 

"Tentunya ini juga didorong beberapa faktor, termasuk peluncuran aplikasi Antam Logam Mulia yang mempermudah para konsumen untuk mentransaksikan emas fisik secara digital," kata dia.

Ia menuturkan, secara nilai, penjualan emas Antam pada kuartal I-2025 mencapai Rp 21,61 triliun, naik 182 persen dari periode sama di tahun lalu. Penjualan emas pun menjadi tulang punggung pendapatan dengan menyumbang 83 persen dari total penjualan Antam.

Arianto pun berharap tren penjualan emas terus membaik ke depannya, terutama di pasar domestik.

"Harapannya mudah-mudahan tren permintaan di pasar emas retail domestik ini terus berlanjut, namun ini sesuatu yang kami pantau terus menerus," tutupnya.

Tag:  #antam #genjot #produksi #penjualan #tengah #tren #kenaikan #harga #emas

KOMENTAR