Dijamin Tokcer! 5 Rahasia Konten Instagram Muncul di Explore
Ilustrasi Instagram (Pexels/Kerde Severin)
10:56
3 April 2024

Dijamin Tokcer! 5 Rahasia Konten Instagram Muncul di Explore

Halaman Explore atau Jelajahi menampilkan beragam konten di Instagram. Halaman ini juga dikenal sebagai halaman populer, yang menyajikan postingan, video, hingga Reels yang mungkin pengguna sukai dari akun orang lain.

Jika konten Instagram pengguna muncul di halaman Explore, itu akan meningkatkan interaksi. Berikut ini langkah-langkah untuk memaksimalkan peluang konten pengguna muncul di halaman Explore Instagram:

Cara agar konten Instagram muncul di halaman Explore

1. Pastikan profil publik

Konten pengguna tidak akan muncul di halaman Explore siapa pun jika pengguna memiliki akun Instagram yang bersifat private atau dikunci.

2. Periksa postingan dengan tingkat interaksi tertinggi

Jika pengguna sudah lama menggunakan Instagram, pengguna mungkin memperhatikan bahwa beberapa postingan mendapatkan lebih banyak like dan komentar, sementara konten lainnya tidak.

Penting untuk mengidentifikasi postingan dengan tingkat keterlibatan tertinggi dan mencoba memahami mengapa postingan tersebut mendapatkan lebih banyak interaksi.

3. Unggah di waktu yang tepat

Pengguna harus mengunggah konten di waktu yang tepat dan bersamaan dengan para followers aktif di Instagram.

Seperti yang disebutkan di atas, pengguna dapat mengetahui kapan audiens paling aktif dengan melihat analitik jika pengguna memakai profil bisnis.

Pertimbangkan zona waktu dan jadwal sekolah atau kerja audiens. Biasanya, slot waktu yang baik untuk bereksperimen mencakup pagi hari, tepat sebelum hari kerja dimulai, sekitar jam makan siang, sore hari, dan awal hari.

Ilustrasi Instagram (Pexels/Lisa Fotios)Ilustrasi Instagram (Pexels/Lisa Fotios)

4. Ajak orang untuk menyukai, berkomentar, dan mengikuti

Terkadang, mengunggah konten bagus dan memposting di waktu yang tepat saja tidak cukup untuk mendorong audiens menyukai dan berkomentar.

Jika pengguna benar-benar ingin orang lain melakukan itu, pengguna harus memberi tahu mereka di keterangan postingan.

5. Gunakan hashtag dan lokasi populer

Hashtag dapat membantu meningkatkan keterlibatan pada postingan dengan cepat dan postingan yang diberi hashtag bahkan dapat muncul di halaman Explore orang lain yang telah menelusuri hashtag tersebut.

Untuk menghindari terlihat berisi spam, pertimbangkan untuk menyertakan hashtag di komentar pertama postingan, bukan di keterangan.

Memberi tag pada lokasi juga dapat membantu pengguna mempertajam audiens target dan berpotensi muncul di halaman Explore orang lain yang menelusuri lokasi tersebut. Semakin populer lokasinya, semakin besar peluang pengguna ditemukan oleh lebih banyak orang.

Itulah beberapa tips yang bisa pengguna lakukan jika ingin postingan muncul di halaman Explore.

Editor: Lintang Siltya Utami

Tag:  #dijamin #tokcer #rahasia #konten #instagram #muncul #explore

KOMENTAR