10 Pemain Diaspora Ikut TC Timnas Indonesia U-20 pada Maret 2024, Siapa Saja?
Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri mengaku akan memanggil pemain-pemain diaspora saat training camp (TC) pada Maret 2024. Jumlahnya bisa sampai 10 pemain.
Namun, tidak dijelaskan oleh Indra Sjafri siapa saja pemain tersebut. Sejauh ini baru ada dua yang berpotensi masuk skuad tersebut adalah Welber Jardim dan Amar Brkic.
Jumlah pun tergantung situasi dan kondisi saat nanti. Namun, dalam catatan Indra Sjafri kemungkinan ada 10 pemain akan dijajal kemampuannya Maret nanti.
"Nanti kami akan memanggil pemain-pemain yang punya paspor Indonesia yang bermain di luar negeri baik itu keturunan, baik itu anak -anak Indonesia yang bermain di luar," kata Indra Sjafri saat ditemui di lapangan A Senayan, Jakarta, Jumat (9/2/2024).
"Saya sudah menginventarisir sekitar 8-10 pemain yang berpaspor Indonesia yang bermain di luar baik itu keturunan dan anak anak Indonesia yang bermain di luar," jelasnya.
Timnas Indonesia U-20 pada tahun ini akan mengikuti sejumlah turnamen seperti Piala AFF U-19 2024, Kualifikasi Piala Asia U-20 2025. Kemudian target utama adalah lolos ke Piala Dunia U-20 2025.
Mengingat target yang ingin dicapai cukup tinggi tentu Timnas Indonesia U-20 harus diisi pemain berkualitas. Oleh sebab itu, Indra benar-benar serius melakukan seleksi terhadap pemain.
"Ada setiap minggu kita coret, ada setiap minggu kita panggil, memang kita ndak ada umumkan di media. Yang kita umumkan hanya pemanggilan dari kompetisi Soeratin," jelas Indra Sjafri.
"Sekarang kita sedang menunggu potensi dari ada (Liga) top skor, EPA dan tentu kompetisi Liga 3. Karena kompetisi liga tiga regulasi nya kalo enggak salah diisi oleh pemain kelahiran 2005," pungkasnya.
Tag: #pemain #diaspora #ikut #timnas #indonesia #pada #maret #2024 #siapa #saja