AC Milan Dilanda Konflik Conceicao Vs Calabria, Tenang karena Intervensi Ibra
Sergio Conceicao merayakan kemenangan bersama anak asuhnya usai laga Liga Italia 2024-2025 antara AC Milan vs Parma di Stadion San Siro, 26 Januari 2025. (Photo by Piero CRUCIATTI / AFP)(AFP/PIERO CRUCIATTI)
15:48
27 Januari 2025

AC Milan Dilanda Konflik Conceicao Vs Calabria, Tenang karena Intervensi Ibra

- Kemenangan dramatis AC Milan atas Parma diwarnai oleh insiden perseteruan antara pelatih Sergio Conceicao dan pemain senior Davide Calabria.

Intervensi Zlatan Ibrahimovic disebut membuat tensi keduanya mereda.

Partai pekan ke-22 Liga Italia 2024-2025 antara Milan vs Parma di Stadion San Siro, Minggu (26/1/2025) penuh muatan drama.

Bagaimana tidak? AC Milan asuhan Sergio Conceicao bisa menutup laga dengan kemenangan usai sempat dua kali tertinggal.

Parma mampu memimpin lebih dahulu via gol Matteo Cancellieri (24’). Tim tuan rumah berjulukan Rossoneri lalu menyetarakan skor melalui sepakan penalti Christian Pulisic (38').

Sekitar 10 menit jelang laga berakhir Parma memulihkan keunggulan usai nama Enrico Del Prato (80’) masuk papan skor.

Namun, kemenangan yang sudah di depan mata Parma buyar usai Milan membalikkan keadaan berkat gol Tijjani Reijnders (90+2) dan Samuel Chulwueze (90+5) di masa injury time.

Drama ternyata belum usai ketika wasit meniup peluit akhir. Di tengah-tengah perayaan kemenangan, pelatih Milan Sergio Conceicao terlibat ketegangan dengan pemainnya sendiri, Davide Calabria.

Adu mulut sengit terjadi Conceicao dan Calabria. Andai  pemain dan staf Milan tak melerai, perseteruan keduanya barangkali akan berlanjut lebih serius.

Usai laga, Calabria dan Conceicao sama-sama mengakui bahwa memang ada kesalahpahaman. 

Masalah ribut-ribut ini disebut sudah tuntas dan telah menjadi masa lalu.

“Jujur saja, ini adalah hal-hal yang terjadi di lapangan, kesalahpahaman antara kami berdua."

"Kami sangat peduli dengan pertandingan ini,” kata Calabria kepada DAZN setelah pertandingan, dikutip dari Football Italia.

“Adrenalinnya cukup tinggi, dan kami menjernihkan semuanya. Kami hanya tidak memahami sesuatu di antara kami."

"Kami telah menyelesaikannya; ini bukan yang pertama atau terakhir kalinya hal seperti ini terjadi. Hal ini biasa terjadi dalam sepak bola," ucap Calabria.

“Saya juga meminta maaf karena ini bukanlah hal yang menyenangkan. Yang terpenting adalah tim dan keberhasilan membalikkan keadaan,” katanya menambahkan.

Sky Sport Italia mengabarkan bahwa Penasihat Senior AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, punya andil meredakan ketegangan antara Calabria dan Conceicao.

Pria yang sebagai pemain pernah membawa Milan juara Liga Italia 2010-2011 dan 2021-2022 itu berbicara empat mata dengan Calabria maupun Conceicao.

Ibra lalu meminta Calabria berbicara lebih dahulu kepada media, untuk segera menepis anggapan bahwa telah ada perpecahan besar di kubu Milan.

Ibrahimovic juga terlibat pembicaraan selama sekitar 30 menit dengan Conceicao. Hal itu yang diyakini membuat Conceicao terlambat menghadiri konferensi pers usai laga Milan vs Parma.

Tag:  #milan #dilanda #konflik #conceicao #calabria #tenang #karena #intervensi #ibra

KOMENTAR