Gerakan Nurani Bangsa Ajak Media Massa Ikut Kawal Pemilu Jujur dan Adil
Dialog Gerakan Nurani Bangsa dengan pemimpin media massa.(Dokumentasi Gerakan Nurani Bangsa.)
18:18
18 Januari 2024

Gerakan Nurani Bangsa Ajak Media Massa Ikut Kawal Pemilu Jujur dan Adil

- Sejumlah pemimpin media massa menggelar dialog dengan para tokoh bangsa yang tergabung dalam Gerakan Nurani Bangsa (GNB), guna mengajak masyarakat memastikan proses pemilihan umum (Pemilu) dan pemilihan presiden (Pilpres) 2024 berlangsung aman, damai, jujur, dan adil.

Salah satu tokoh GNB, Alissa Qotrunnada Munawaroh Wahid mengatakan, pertemuan itu dilakukan buat mengajak media massa turut andil dan memainkan peran strategis dalam menentukan arah perjalanan dan kemajuan bangsa Indonesia.

"Dalam proses transisi kepemimpinan melalui pemilu 2024, media massa juga menjadi elemen penting yang terus berjuang mendorong agar transisi kepemimpinan tersebut berjalan damai, adil, jujur, dan bermartabat, termasuk mengabarkan berbagai kekhawatiran kegelisahan publik," kata Alissa dalam keterangannya saat dihubungi pada Kamis (18/1/2024).

Pertemuan GNB dengan sejumlah pemimpin media massa dilakukan di kantor IDN Media, Jakarta. Tokoh-tokoh yang hadir dalam kegiatan itu adalah Sinta Nuriyah Wahid, Franz Magnis Suseno, sampai Erry Riyana Hardjapamekas.

Alissa mengatakan, dialog itu bertujuan buat bertukar informasi dan pandangan dari para pemimpin media massa terkait isu-isu strategis kebangsaan di tengah momen transisi kepemimpinan 2024.

Selain itu, dialog tersebut juga bertujuan mendapatkan masukan langkah-langkah strategis apa saja yang seharusnya dilakukan para tokoh bangsa menyuarakan tantangan kebangsaan.


Alissa menyampaikan, melalui dialog itu GNB dan para pemimpin media massa dinilai memiliki kesamaan pandangan. Yakni terdapat kekhawatiran dan keresahan masyarakat proses pergantian kepemimpinan 2024.

"Seperti potensi ketidaknetralan aparat negara dan pemerintah seperti aparatur sipil negara dan TNI," ujar Alissa.

Di sisi lain, GNB dan para pemimpin media massa menilai terjadi tren positif dalam Pemilu dan Pilpres 2024, yaitu penurunan politik identitas dan polarisasi dibandingkan pada Pemilu 2014 dan 2019.

"Kami menyadari peran pencerahan mendorong transisi kepemimpinan yang damai, adil, dan bermartabat perlu menjangkau generasi muda yang mendominasi suara pemilih di Indonesia melalui platform media sosial yang tepat," ucap Alissa.

Alissa juga mengatakan, para pemimpin redaksi media massa juga berkomitmen mendorong supaya gerakan itu diperkuat dan diperluas sampai ke akar rumput di pedesaan.

Tag:  #gerakan #nurani #bangsa #ajak #media #massa #ikut #kawal #pemilu #jujur #adil

KOMENTAR