Beri Testimoni untuk Menko Polhukam Hadi Tjahjanto, Mahfud MD: Enak Sekali, Lancar Semua Urusan
Mahfud MD bicara soal sosok penerusnya sebagai Menko Polhukam yakni Hadi Tjahjanto. Ia memuji Hadi sebagai sosok yang cakap dan juga sangat soleh.
Hal itu diungkapkan Mahfud usai dirinya dikunjungi oleh Hadi di kediamannya di Kawasan Patra Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (22/2/2024).
"Oh, Pak Hadi teman saya yang sangat baik. Jadi begini lho, orang itu dulu punya kesan bisa enggak sipil itu mengkoordinasi militer. Saya adalah Menko sipil pertama. Ternyata dengan Pak Hadi enak sekali, lancar semua urusan. Apapun itu kita koordinasikan," kata Mahfud.
"Waktu itu Pak Hadi Panglima. Lalu Kapolrinya Pak Sigit. Sebelum itu, sebelum Pak Sigit, Pak Idham. Lancar ternyata koordinasi antara kita," sambungnya.
Menko Polhukam Hadi Tjahjanto meminta wejangan kepada Mahfud MD terkait tugas-tugas yang harus dilakukannya sebagai pemimpin Kemenko Polhukam di kediaman Mahfud di Patra Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (22/2/2024). (Suara.com/Bagaskara)Kemudian Mahfud mengungkapkan, jika sosok Hadi ternyata sangat religius. Ia mengaku sempat menjalankan sembahyang bersama.
"Jadi saya sangat senang dengan Pak Hadi. Orangnya soleh juga. Saya selalu bercerita. Dulu orang itu kalau sama tentara takut, dianggap enggak sembahyang. Beliau rajin sembahyang kalau perjalanan dengan saya ke mana-mana. Waktunya salat, salat bersama," tuturnya.
Dengan adanya hal itu, kata dia, Hadi sangat bisa mengesankan dirinya bisa menjalankan tugas di Kemenko Polhukam.
"Jadi kesannya baguslah dan saya percaya Pak Hadi bisa menjalankan tugas di Kemenko-an," ujarnya.
Lebih lanjut, Mahfud merasa tak perlu lagi memberikan kiat khusus kepada Hadi lantaran dianggap figurnya sudah sangat cakap.
"Nggak. Sudah. Saya sudah tahu Pak Hadi sangat cakap untuk melakukan ini sehingga saya tidak memberi kiat-kiat tapi memberi substansi masalahnya. Beliau bisa lebih lincah dari pada saya nanti kalau subtansinya sudah selesai," tutupnya.
Tag: #beri #testimoni #untuk #menko #polhukam #hadi #tjahjanto #mahfud #enak #sekali #lancar #semua #urusan