Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BRI hingga CIMB Niaga
Ilustrasi nilai tukar rupiah.(Shutterstock)
10:48
24 Januari 2024

Simak Rincian Kurs Rupiah Hari Ini di BRI hingga CIMB Niaga

- Nilai tukar rupiah terhadap dollar AS bergerak melemah di pasar spot pada Rabu (24/1/2024).

Melansir data Bloomberg, pukul 9.31 WIB rupiah berada pada level Rp 15.726 per dollar AS, atau turun 88 poin (0,57 persen) dibanding penutupan sebelumnya di level Rp 15.638 per dollar AS.

Pengamat pasar uang Ariston Tjendra mengatakan, pergerakan rupiah terlihat masih berkonsolidasi di atas Rp 15.600 per dollar AS. Ariston bilang, pelaku pasar masih mengantisipasi kemungkinan pemangkasan suku bunga acuan AS yang tidak dilakukan pada kuartal pertama tahun ini.

"Hal tersebut mendorong penguatan dollar AS. Dollar AS masih terlihat lebih kuat dibandingkan 6 nilai tukar utama dunia," ujar Ariston kepada Kompas.com.

Sementara itu, mengacu kurs tengah Jisdor, nilai tukar rupiah pada Selasa (23/1/2024) pada level Rp 15.656 per dollar AS, atau melemah dari nilai tukar Senin (22/1/2024) pada level Rp 15.627 per dollar AS.

Adapun kurs di bank-bank besar di Indonesia, seperti di BRI kurs jual dipatok pada Rp 15.730 per dollar AS. Kurs jual berarti pihak bank menjual dollar AS pada posisi ini. Sementara untuk kurs beli di BRI adalah Rp 15.710 per dollar AS. Kurs beli ini berarti bila Kamu ingin menjual dollar AS maka pihak bank akan membelinya pada posisi ini.


Berikut nilai tukar rupiah per dollar AS hari ini di 5 bank:

Bank Jual Beli

BRI 15.730 15.710

Mandiri 15.710 15.690

BNI 15.735 15.715

BCA 15.730 15.710

CIMB Niaga 15.725 15.710

Editor: Kiki Safitri

Tag:  #simak #rincian #kurs #rupiah #hari #hingga #cimb #niaga

KOMENTAR