3 Penyebab Payudara Lecet Saat Menggunakan Pompa ASI
– Lecet pada payudara saat menggunakan pompa ASI, kerap menjadi masalah yang dialami para ibu menyusui.
Meski terlihat sepele, kondisi ini dapat menimbulkan rasa tidak nyaman, bahkan mengganggu proses menyusui ibu dan anak.
Lalu, apa saja penyebab lecet pada payudara saat memompa ASI? Simak penjelasan yang disampaikan oleh Ahli Kesehatan Masyarakat sekaligus Brand Manager MOOIMOM Widya Fadila.
1. Ukuran alat pumping dan payudara ibu tidak sesuai
Salah satu penyebab utama lecet pada payudara adalah ketidaksesuaian ukuran alat pompa ASI dengan ukuran puting ibu.
Oleh karena itu, penting untuk memastikan bahwa ukuran corong pompa ASI yang digunakan sesuai dengan ukuran payudara ibu agar proses memompa lebih nyaman.
“Rasa lecet atau sakit itu biasanya karena ada masalah pada ukuran puting ibu. Jadi areolanya itu enggak pas ke alat pumping,” kata Widya dalam Grand Opening MOOIMOM Store Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Sabtu (18/1/2025).
2. Bahan alat pompa ASI
Material pompa ASI juga memengaruhi kenyamanan ibu selama memompa.
Widya menyarankan, ibu memilih pompa ASI yang terbuat dari bahan silikon berkualitas tinggi dan sudah food grade.
Bahan yang lembut dan aman akan membantu mengurangi risiko luka pada payudara ibu saat memompa ASI.
“Pompa ASI yang bahannya kombinasi antara silikon dan plastik, biasanya kurang nyaman. Benturan antara puting dan plastik yang bisa bikin lecet,” ujar dia.
3. Tidak menggunakan niple cream
Penggunaan niple cream sebelum dan sesudah memompa ASI sering kali diabaikan.
Padahal, ini dapat membantu mencegah luka pada area payudara ibu. Krim khusus ini tidak hanya menjaga kelembapan kulit, tetapi juga mengurangi risiko iritasi.
Ia merekomendasikan agar para ibu memilih niple cream yang aman untuk dikonsumsi anak.
“Untuk meminimalisir luka di puting ibu, sebaiknya gunakan niple cream sebelum dan sesudah menyusui atau memompa ASI,” tandas Widya.