Bandara Internasional Incheon Batalkan Rencana Pembuatan Pintu Akses Khusus Selebriti, Ternyata Ini Alasannya
Pintu khusus untuk selebriti di bandara Internasional Incheon dibatalkan. (Foto : Allkpop)
11:54
28 Oktober 2024

Bandara Internasional Incheon Batalkan Rencana Pembuatan Pintu Akses Khusus Selebriti, Ternyata Ini Alasannya

- Bandara Internasional Incheon di Korea Selatan telah membatalkan rencananya, untuk membuat gerbang masuk khusus bagi para selebriti.

Keputusan ini dibuat bandara Incheon, setelah pengumuman awal menimbulkan kontroversi atas keamanan yang berlebihan bagi para selebriti di bandara.

“Mengingat beragam pendapat yang muncul selama audit parlemen dan liputan media."

"Kami tidak akan menerapkan prosedur masuk khusus untuk individu terkenal, yang menyebabkan kerumunan orang, yang dijadwalkan pada tanggal 28 Oktober,” pengumuman Incheon International Airport Corporation.

Mereka menambahkan, jika berencana untuk mengumpulkan lebih banyak umpan balik dan meninjau praktik bandara di luar negeri, untuk memastikan keamanan pengguna bandara dan mengelola kepadatan kerumunan tanpa masalah.

Sebelumnya seperti yang diberitakan Allkpop, pada tanggal 23 Oktober 2024, Incheon International Airport Corporation telah mengirimkan contoh dokumen permohonan kerjasama, bagi para selebriti untuk menggunakan gerbang masuk khusus di Bandara Incheon.

Berdasarkan hal tersebut, selebriti dan tokoh masyarakat yang mengajukan permohonan terlebih dahulu dapat menggunakan gerbang khusus untuk keberangkatan mulai tanggal 28 Oktober 2024.

Langkah ini dilihat sebagai tanggapan atas kontroversi pada bulan Juli 2024, dimana penjaga keamanan pribadi aktor Byun Woo Seok, yang menggunakan senter pada pengunjung bandara dan mengontrol akses gerbang, hal tersebut memicu perdebatan tentang keamanan yang berlebihan.

Insiden ini menyoroti masalah keamanan, karena kerumunan orang yang berkumpul selama kedatangan dan keberangkatan selebriti negara ginseng tersebut.

Usulan untuk gerbang selebriti yang terpisah, dengan cepat menimbulkan tuduhan dari banyak orang sebagai perlakuan istimewa.

Dimana para selebriti dapat penggunaan gerbang masuk kru dan pilot yang menyebabkan, reaksi keras dari publik dan perasaan tidak adil di antara para pelancong umum.

Masalah ini semakin meradang, ketika terungkap bahwa perusahaan tersebut mengirimkan pemberitahuan kepada agensi-agensi besar.

Dalam sesi parlemen pada tanggal 24 Oktober, pejabat Jeon Yong Ki mengkritik hal ini, menunjukkan bahwa pemberitahuan tersebut bahkan tidak dikirim ke Mulgogi Music, agensi Lim Young Woong.

Lim Young Woong merupakan salah satu penyanyi terkenal di Korea Selatan. Serta mempertanyakan, mengapa hal ini diperbolehkan untuk Byun Woo Seok tetapi tidak untuk Lim Young Woong.

Dengan kekhawatiran yang belum terselesaikan mengenai kriteria kelayakan dan keadilan, perusahaan akhirnya menarik rencana tersebut sehari sebelum pelaksanaannya.

Fokusnya kini beralih ke bagaimana Bandara Internasional Incheon akan mengatasi masalah kepadatan, yang terkait dengan kedatangan dan keberangkatan selebriti.

Editor: Setyo Adi Nugroho

Tag:  #bandara #internasional #incheon #batalkan #rencana #pembuatan #pintu #akses #khusus #selebriti #ternyata #alasannya

KOMENTAR