Sudah Lewati Puncak Arus Mudik, Segini Angka Keberangkatan Pemudik Via Bandara Soekarno-Hatta di H-2 Lebaran
Sejumlah pemudik memadati counter ceck-in Terminal 3, Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Sabtu (06/04/2024). Pengelola Bandara Soekarno-Hatta menyebut pada puncak mudik yang terjadi hari ini, Sabtu (06/04) diperkirakan mencapai 188.000 penumpang dengan rute terpadat meliputi Bali, Makasar, Surabaya, Medan dan Padang. (HANUNG HAMBARA/JAWA POS)
17:18
8 April 2024

Sudah Lewati Puncak Arus Mudik, Segini Angka Keberangkatan Pemudik Via Bandara Soekarno-Hatta di H-2 Lebaran

  - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memprediksi secara nasional puncak arus mudik terjadi pada H-2 Lebaran atau tepatnya pada Senin (8/4) hari ini. Kemenhub memperkirakan sebanyak 26,6 juta pemudik akan melakukan pergerakan pada tanggal tersebut.    Dari survei yang dilakukan Kemenhub, diprediksi ada 193 juta warga yang melakukan mudik di momen lebaran tahun ini. Adapun salah satu moda transportasi yang banyak digunakan adalah pesawat udara.   Sementara terkait mudik dari kota besar yakni Jakarta dan sekitarnya menuju berbagai daerah di Indonesia, via Bandara Internasional Soekarno-Hatta, puncak arus mudik justru sudah dilewati. Bandara Soekarno-Hatta mengalami puncak arus mudik pada H-4 Lebaran atau pada Sabtu (6/4).   Senior Manager of Branch Communication & Legal PT Angkasa Pura II Kantor Cabang Utama Bandara Soekarno-Hatta, M Holik Muardi, mengatakan pada H-3 lebaran atau Minggu (7/4) tercatat 96.686 pemudik terbang ke kampung halaman.   "Untuk puncak arus mudiknya sudah lewat. Puncak arus mudik (Bandara Soekarno-Hatta) Sabtu (6/4) kemarin," kata Holik dihubungi JawaPos.com.   Sementara untuk hari ini, total departure atau keberangkatan orang dari Bandara Soekarno-Hatta menuju ke berbagai destinasi di Indonesia adalah 89.329 pax atau penumpang. Angka tersebut turun jauh jika dibandingkan pada Sabtu (6/4) atau H-4 Lebaran kemarin yang menyentuh lebih dari 100 ribu orang.   Sementara total flight atau penerbangannya pada H-2 Lebaran Senin (8/4) ini adalah 549 flight saja. Kesemua penerbangan terbagi atas tiga Terminal yang dioperasikan Bandara Soekarno-Hatta dengan yang terbanyak ada di Terminal 3.   Sebelumnya atau pada Minggu (7/4) kemarin, Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) masih dipadati pemudik pada H-3 Lebaran ini. Tercatat 169.661 orang melakukan perjalanan melalui Bandara Soekarno-Hatta.   "Keberangkatan 96.686 orang, kedatangan 72.975 orang. Total 169.661 orang," terang Holik.

Editor: Estu Suryowati

Tag:  #sudah #lewati #puncak #arus #mudik #segini #angka #keberangkatan #pemudik #bandara #soekarno #hatta #lebaran

KOMENTAR