Realme 13 5G Lolos Sertifikasi, Bawa Fast Charging 45 W
Realme diyakini bakal mengenalkan beberapa HP midrange pada semester kedua 2024. Perangkat dengan nama komersial sebagai Realme 13 5G telah lolos sertifikasi resmi.
Melalui laporan sebelumnya, perusahaan mengonfirmasi bahwa mereka akan merilis Realme 13 Pro series pada 31 Juli mendatang. Usai peluncuran versi Pro, perusahaan kemungkinan besar turut mengenalkan Realme 13 standar.
Dikutip dari MySmartPrice, Realme 13 5G telah lolos sertifikasi dengan nomor model RMX3951 di NBTC Thailand. Nomor model yang sama juga terlihat di BIS (India), FCC (Amerika Serikat), EEC (Eropa), TUV, dan database Camera FV 5. Realme 13 Pro 5G dengan nomor model RMX3988 baru-baru ini terdaftar di SDPPI (Indonesia).
Sertifikasi mengonfirmasi bahwa Realme 13 5G mengemas baterai 5.000 mAh dan mendukung pengisi daya SuperVOOC dengan nomor model VCB4JAUH.
Baca Juga: Perbandingan Spesifikasi Realme GT 6 vs POCO F6, Duel HP Snapdragon 8s Gen 3
Pada kolom deskripsi, adaptor pengisi daya menawarkan teknologi fast charging 45 W. Ini tak berbeda jauh dengan generasi sebelumnya.
Realme 13 5G lolos sertifikasi resmi. (NBTC)Perangkat ini akan berukuran 165,6 x 76,1 x 7,79 mm dan memiliki berat 190 gram. Camera FV 5 membocorkan bahwa kamera utama akan memiliki bukaan f/1.8, panjang fokus 4,1 mm, dan resolusi gambar 1280 x 960 piksel.
Smartphone ini memiliki kamera utama 50 MP di bagian belakang dengan teknologi pixel binning. Di sisi lain, sensor selfie akan memulai debutnya dengan bukaan f/2.5, panjang fokus 3,2 mm, dan resolusi gambar 1440 x 1080 piksel.
Sayang, bocoran terkait chipset Realme 13 5G belum muncul hingga saat ini. Sebagai pengingat, Realme 12 5G mengandalkan chipset Mediatek Dimensity 6100 Plus.
Model 4G-nya masih memakai Snapdragon 685. Tak menutup kemungkinan bila Realme 13 5G masih mempertahankan chipset MediaTek Dimensity.
Baca Juga: Hadang Redmi Note 14 Pro, Realme 13 Pro Mulai Tebar Pesona: Apa Chipsetnya?