Mitsubishi Pajang L100 EV di Diler dan Mulai Lakukan Penjualan
Mitsubishi L100 EV dengan desain mobile service. (Foto: Dony)
22:20
7 Maret 2024

Mitsubishi Pajang L100 EV di Diler dan Mulai Lakukan Penjualan

- Seperti diberitakan sebelumnya PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) dengan menggandeng Srikandi Diamond Motors resmikan diler baru di kawasan Margonda, Depok Jawa Barat.

Diler baru yang dilengkapi fasilitas 3S (servis, sales dan spart part) tersebut menjadi jaringan resmi kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi Motors ke-48 di wilayah Jabodetabek dan 175 nasional.

Menariknya, diler baru tersebut juga memajang mobil listrik L100 EV yang belum lama ini diperkenalkan di ajang IIMS 2024 beberapa waktu lalu. Mitsubishi L100 EV yang dipajang dalam desain prototype mobile service.

Menurut Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI, Iwan Kuncoro, menjelaskan bahwa diler baru tersebut juga disiapkan untuk melayani mobil listrik L100 EV.

Mitsubishi L100EV, yang merupakan kendaraan battery-electric vehicle (BEV), bisa dimanfaatkan untuk mobil komersial dengan banyak fungsi tergantung kebutuhan.

"Kami juga memberikan informasi kepada konsumen tentang produk baru yang beberapa waktu lalu kita perkenalkan di IIMS 2024. Yang kita display merupakan prototype dengan fungsi sebagai mobile service. Tidak menutup kemungkinan kedepannya kita juga akan menggandeng karoseri, tapi kita lihat kebutuhan pasar bagaimana," ujar Iwan Kuncoro, di Depok, Kamis (7/3).

L100 sendiri menjadi mobil listrik niaga pertama yang diproduksi secara lokal. PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (PT MMKI), Bekasi, sejak akhir tahun lalu. Indonesia merupakan negara pertama model ini di luar Jepang.

"Kebetulan diler Srikandi Diamond Motors di depok salah satu diler yang ditunjuk untuk memasarkan L100 EV. Seperti yang kita umumkan di IIMS kemarin kita menyasar konsumen fleet, dan ini salah satu sosialisasi yang kami lakukan terkait produk baru kami," tambah Irwan.

Irwan Kuncoro menambahkan bahwa diler ini juga sudah bisa melayani L100. Kedepannya akan ada fasilitas charging station hingga servis.

"Kaitannya dengan charging station dan servis. Ya tentu saja kalau diler menjual L100 maka dipersiapkan sarana servis dan penunjangnya," pungkas Irwan kepada JawaPos.com.

Editor: Dony Lesmana Eko Putra

Tag:  #mitsubishi #pajang #l100 #diler #mulai #lakukan #penjualan

KOMENTAR