Ini Sebab Perempuan Menopause Rentan Mengompol 
mengompol 
21:10
17 April 2024

Ini Sebab Perempuan Menopause Rentan Mengompol 

Mengompol ternyata tak hanya menghantui anak-anak, tapi juga perempuan dewasa. 

Hilangnya kontrol kandung kemih sampai mengompol bisa terjadi pada perempuan yang sudah menopause

Menopause adalah berakhirnya siklus menstruasi secara alami

Biasanya terjadi saat wanita memasuki usia 45–55 tahun. 

Dokter spesialis obstetri dan ginekologi, dr Ni Komang Yeni Dhana Sari, SpOG pun jelaskan bagaimana kondisi ini bisa terjadi.

Pada saat menopause, ada yang disebut dengan Genitourinary Syndrome of Menopause (GSM).

"Yaitu, selain daerah intim kewanitaan, daerah kantung kemih atau saluran kemih juga mengalami proses penuaan," ungkapnya pada kanal YouTube RS Pondok Indah dilansir Tribunnews, Rabu (17/4/2024). 

Apapun penekanan di daerah dasar panggul, dapat membuat urin keluar. 

"Biasanya memang ada kelemahan otot dasar panggul kita (perempuan yang menopause)," tambahnya. 

Selain itu pada kondisi menopause, katup urin juga sudah mulai longgar. 

"Situasi ini yang membuat setiap kali ada penahanan atau penekanan membuat dia sulit menahan. Akhirnya aliran urin pun keluar," tutupnya. 
 

Editor: Willem Jonata

Tag:  #sebab #perempuan #menopause #rentan #mengompol

KOMENTAR